Mengapa mereka sanggup berbuat korupsi
Refleksi Kasus Rekening Gendut PNS Muda : Analisis Cara Kerja Otak yang Membuat Mereka Sanggup Berbuat Korupsi Oleh : Subroto (Cak Bro) Pengantar VIVAnews (Minggu, 25 Desember 2011) - Pusat Pelaporan Analisis dan Transaksi Keuangan (PPATK) memiliki data bahwa hampir 50 persen rekening terlapor yang terindikasi korupsi adalah kelompok usia muda, yakni mulai di bawah 30 sampai 44 tahun. PPATK juga mengajukan usulan agar rekrutmen pejabat eselon I dan II diperketat. "Mereka yang berusia 40 tahun ke bawah itu anak-anak muda yang pada tahun 1997 dan 98 ikut aktif meneriakan perubahan dan reformasi. Setelah duduk di kursi empuk kok jadi berubah 360 derajat? Dulu membela, sekarang tega menghisap darah rakyat," kata Wakil Ketua PPATK Agus Santoso dalam perbincangan dengan VIVAnews.com. Data menunjukan bahwa hampir 50% dari jumlah Terlapor pada Hasil Analisis Proaktif PPATK menurut Kelompok Umur selama tahun 2011 berusia muda, yaitu dari di bawah 30 tahun sampai 4...